Senin, 10 Februari 2025 WIB

Mahasiswa STAI Al - Kifayah Raih Prestasi, Raih Juara 1 Media Pembelajaran Tingkat Nasional

Redaksi - Senin, 18 November 2024 23:06 WIB
Mahasiswa STAI Al - Kifayah Raih Prestasi, Raih Juara 1 Media Pembelajaran Tingkat Nasional


pikiranriau.com-Prestasi membanggakan kembali diraih oleh mahasiswa STAI Al-Kifayah Riau. Ahmad Romadon, salah satu mahasiswa Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI), berhasil meraih Juara 1 dalam Lomba Media Pembelajaran Tingkat Nasional. Lomba tersebut diadakan dalam rangka Musyawarah Wilayah (MUSWIL) VIII IMPI Wilayah I (Sumatera) yang berlangsung di Institut Agama Islam Muhammad Azim (IAIMA), Jambi, pada 14-17 November 2024.

Ikatan Mahasiswa PGMI Se-Indonesia (IMPI) adalah organisasi kemahasiswaan pendidikan guru madrasah ibtidaiyah terbesar dari Sabang sampai Marauke sekaligus sebagai wadah aspirasi mahasiswa maupun alumni PGMI. IMPI berdiri pada tanggal 16 November 2014 di UIN Maulana Malik Ibrahim Malang. MUSWIL VIII IMPI Wilayah I mengusung tema "Membangun IMPI Bersama Mahasiswa yang Kreatif dan Inovatif". Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang silaturahmi dan pengembangan organisasi, tetapi juga diramaikan dengan berbagai perlombaan nasional, salah satunya Lomba Media Pembelajaran yang dipersembahkan oleh Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (HMPS PGMI) IAIMA Jambi. Acara ini diharapkan menjadi langkah awal dalam mengembangkan kreativitas dan inovasi mahasiswa, khususnya di wilayah Sumatera.

Dr. Yundri Akhyar, MA, selaku Ketua Yayasan Kifayatul Akhyar, menyampaikan apresiasinya: "Prestasi ini menunjukkan bahwa mahasiswa kita mampu bersaing di tingkat nasional dengan karya yang tidak hanya kreatif, tetapi juga relevan dengan kebutuhan zaman. Kami berharap ini menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk terus berkarya."

Dr. Zalisman, S.Pd,. M.Pd.I, Ketua STAI Al-Kifayah Riau, turut mengungkapkan rasa bangganya: "Ahmad Romadon telah membawa nama baik STAI Al-Kifayah Riau di kancah nasional. Pencapaian ini menunjukkan kualitas pendidikan yang kita berikan serta komitmen kita dalam mendukung pengembangan mahasiswa."

Senada dengan itu, Ayu Purnamasari S, S.Pd,. M.Pd, Ketua Prodi PGMI STAI Al-Kifayah Riau, menambahkan: "Ini merupakan bukti nyata bahwa mahasiswa PGMI mampu menciptakan inovasi di bidang pendidikan. Kami akan terus mendukung mahasiswa untuk mengembangkan potensi mereka dan memberikan yang terbaik untuk dunia pendidikan."

Ahmad Romadon mengharumkan nama STAI Al-Kifayah Riau melalui karya media pembelajarannya yang dinilai kreatif, inovatif, dan relevan dengan kebutuhan pendidikan saat ini. Prestasi ini mendapat apresiasi tinggi dari pimpinan kampus dan seluruh civitas akademika STAI Al-Kifayah Riau.

Pada MUSWIL VIII IMPI Wilayah I ini, Ramsil Harahap perwakilan mahasiswa STAI Al-Kifayah Riau juga terpilihnya sebagai Ketua Umum IMPI Wilayah I Se-Sumatera periode 2024-2025

Semoga pencapaian ini dapat menjadi motivasi bagi mahasiswa lainnya untuk terus berkarya dan berprestasi, baik di tingkat nasional maupun internasional. ( ***)



Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Ancelotti Cetak Rekor 'Gila' Usai Antar Madrid Juara Liga Champions

Ancelotti Cetak Rekor 'Gila' Usai Antar Madrid Juara Liga Champions

Komentar
Berita Terbaru